30 Maret 2016

Cara Menanam Anggrek yang Benar di Rumah

Cara Menanam Anggrek yang Benar di Rumah - Bunga anggrek dapat tumbuh dengan baik meskipun ia hidup pada pohon yang lain. Bunga anggrek adalah salah satu bunga yang banyak disukai karena keindahannya. Cara menanam anggrek yang benar mudah, asalkan memperhatikan setiap detil cara memeliharanya. Selain dapat menempel pada pohon lain, kemampuan bunga anggrek juga dapat hidup dengan cara hidroponik. Jika Anda seorang penyuka bunga hias, biasanya tidak mau ketinggalan dengan tidak memiliki bunga anggrek sebagai koleksi di rumah.

cara menanam anggrek bulan, cara menanam anggrek dari botol, cara menanam anggrek dengan media arang, Cara Menanam Anggrek POt, cara menanam anggrek vanda,
Baca juga: Tehnik dan Cara Menanam Tanaman Hidroponik Tomat Sederhana

Adapun Beberapa Cara Menanam Anggrek Yang Benar adalah Sebagai Berikut

• Pemilihan lokasi yang tepat
Lokasi yang tepat dapat menjadi awal dari cara menanam anggrek yang benar. Ada tiga jenis tanaman anggrek, yaitu anggrek yang harus mendapatkan sinar matahari langsung, anggrek yang bisa hidup pada tempat yang tidak terkena cahaya matahari langsung, maupun anggrek yang tidak menyukai cahaya matahari. Untuk jenis yang pertama ini biasanya adalah anggrek arachnis, vanda, dan renanthera. Kemudian jenis kedua adalah cattleya, dendrobium, dan encedium. Sedangkan yang terakhir yang tidak menyukai cahaya matahari adalah anggrek phalaenopsis dan paphiopedilum.

• Memilih bibit yang baik
Dalam menanam anggrek, sebagai cara menanam anggrek yang benar adalah tidak terlepas dari pemilihan bibit yang baik dan berkualitas. Bibit yang usianya sudah 1 tahun merupakan bibit yang baik. Anda bisa membeli pada penjual-penjual bunga hias pada umumnya. Kemudian masukkan ke dalam plastik kurang lebih 3 bulan. Setelah itu, cara menanam anggrek yang benar adalah dengan masukkan ke dalam pot kecil dengan selalu memberikan pupuk organik. Ketika sudah usia 3 bulan lagi, maka anggrek dapat dipindahkan pada pot yang ukurannya lebih besar.

• Mengatasi batang bunga anggrek
Pada dasarnya batang pada tanaman anggrek dapat tumbuh tinggi dan besar. Ketika hal itu terjadi, maka cara menanam anggrek yang benar dan efektif yang bisa Anda gunakan adalah dengan menggunakan tiang untuk menyangga. Tiang ini digunakan agar batang anggrek tersebut tumbuhnya bisa tetap tegak. Jadi, tiang digunakan agar batang anggrek tersebut tidak mudah roboh.

• Menyediakan media tanam
Cara menanam anggrek yang benar selanjutnya adalah menyediakan media tanam. Ada beberapa media tanam yang bisa digunakan, misalnya sabut kelapa, pecahan genteng atau batu, arang, potongan pakis, dan potongan kayu. Media tanam ini digunakan agar akar anggrek dapat menempel dengan baik. Cara menanam anggrek dengan sabut kelapa adalah sebelumnya Anda mengisi pot dengan pasir, kemudian memasukkan tiang penahan pada dasar pot juga. Masukkan sabut kelapa kemudian atur tanaman anggrek di atasnya. Batang anggrek diikatkan pada tiang.

Cara Menanam Anggrek Vanda,Cara Menanam Anggrek Dengan Media Arang,Cara Menanam Anggrek POt,Cara Menanam Anggrek dari Botol,Cara Menanam Anggrek Bulan,

Selesai sudah cara menanam anggrek yang benar yang bisa langsung Anda lakukan di rumah. Memelihara anggrek tidak sesulit yang dibayangkan. Jika memeliharanya dengan tepat, maka keinginan menyaksikan indahnya bunga anggrek di taman sendiri dapat terwujud dengan baik dan benar.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Cara Menanam Anggrek yang Benar di Rumah